KESAWANBOLA – Erling Haaland kembali mencetak sejarah di Premier League. Striker Manchester City ini menjadi pemain tercepat yang mencapai 100 kontribusi gol di liga tersebut.
Haaland mencatat rekor tersebut usai mencetak gol penalti ke gawang Brighton & Hove Albion, Sabtu (15/3/2025) malam WIB. Ia mencapai milestone ini hanya dalam 94 pertandingan.
Prestasi ini membuat Haaland melampaui rekor legenda Premier League, Alan Shearer, yang mencapai 100 kontribusi gol dalam 100 pertandingan.
Tak ada pemain lain yang mampu mencapai angka tersebut di bawah 100 laga. Rekor sebelumnya dipegang Eric Cantona (116 pertandingan) dan Mohamed Salah (116 pertandingan).
Haaland Lampaui Legenda-Legenda Premier League
Erling Haaland merayakan gol pada laga Man City vs Chelsea di Premier Leafue 2024/2025 (c) AP Photo/Scott HeppellErling Haaland mencatat 84 gol dan 16 assist dalam 94 pertandingan Premier League sejak bergabung dengan Manchester City pada 2022.
Catatan tersebut mengungguli Alan Shearer (79 gol, 21 assist) yang mencapai 100 kontribusi gol dalam 100 laga.
Bahkan, Haaland melampaui para legenda lain seperti Sergio Aguero (118 pertandingan), Thierry Henry (121 pertandingan), dan Jimmy Floyd Hasselbaink (122 pertandingan).
Dominasi Haaland di Premier League Berlanjut
Premier League 2024/25: Selebrasi striker Man City, Erling Haaland, di laga Man City vs West Ham pada pekan 20 (c) AP Photo/Ian HodgsonHaaland menunjukkan performa luar biasa sejak musim pertamanya di Premier League dengan mencetak 36 gol dan 8 assist. Musim berikutnya, ia mencetak 27 gol dan 5 assist.
Di musim 2024/2025, Haaland sudah mencetak 21 gol dan 3 assist. Total, ia telah mengoleksi 84 gol di Premier League.
Dengan kontraknya yang diperpanjang hingga 2034, Haaland berpotensi mencatatkan rekor gol yang sulit dipecahkan di masa depan.
Sumber: Opta