Komdis PSSI Hukum Persib Akibat Ricuh Bobotoh Setelah Lawan Persija: 2 Laga Kandang Tanpa Penonton, 3 Home Tutup Tribune Utara dan Selatan

Komdis PSSI Hukum Persib Akibat Ricuh Bobotoh Setelah Lawan Persija: 2 Laga Kandang Tanpa Penonton, 3 Home Tutup Tribune Utara dan Selatan

Kesawanbola,com – Komite Disiplin (Komdis) PSSI telah menjatuhkan hukuman untuk panitia pelaksana pertandingan Persib Bandung imbas kericuhan suporternya, Bobotoh, di BRI Liga 1 2024/2025.

Sejumlah Bobotoh berbuat rusuh setelah Persib Bandung menang 2-0 atas Persija Jakarta dalam pekan keenam di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada 23 September 2024.

Komdis PSSI memvonis Persib Bandung karena sudah melakukan pelanggaran “terjadi penyalaan flare dalam jumlah banyak, pelemparan air mineral dalam botol dan plastik ke arah steward di pinggir lapangan”,

Selain itu, pelanggaran lain yang terjadi ialah “masuknya penonton ke area lapangan pertandingan yang mengakibatkan penganiayaan dan kerusuhan serta adanya korban luka-luka”.

2 Jenis Sanksi

Akibat dari pelanggaran itu, Persib Bandung disanksi dua pertandingan terdekat tanpa penonton di BRI Liga 1.

Tim berjulukan Pangeran Biru itu dipastikan tidak bakal didukung Bobotoh ketika meladeni Persebaya Surabaya dan Semen Padang pada 18 Oktober 2024 dan 1 November 2024.

Selain itu, dalam tiga partai kandang terakhir di putaran pertama BRI Liga 1 kontra Borneo FC Samarinda pada 22 November 2024, Malut united pada 13 Desember 2024, dan Persita Tangerang pada 22 Desember 2024, Persib harus menutup tribune utara dan selatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

kesawanbola

kesawanbola

kesawanbola

kesawanbola